Kandungan Gizi Buah Srikaya Untuk Kesehatan

Manfaat buah srikaya, obat kanker, obat diare

Manfaat buah srikaya

Srikaya atau nama latinnya (Annona squamosa), merupakan tanaman yang tergolong dalam genus Annona yang berasal dari daerah tropis. Buah ini sangat mudah kita temukan. Buah srikaya ini rasanya legit dan menyegarkan.

 

Kandungan Gizi Buah Srikaya

Karena buah ini mengandung vitamin C, vitamin A, kalori, kalium, magnesium, protein, karbohidrat, lemak, fosfor, zat besi, serat larut, asam folat, serta buah srikaya ini juga memiliki kandungan niacin.

Baca :  Mengecilkan Pori-Pori Wajah Dengan Cara Alami

 

Ciri Buah Srikaya

Ciri-ciri buah srikaya ini antara lain adalah buahnya ini biasanya bundar atau mirip dengan kerucut cemara, buahnya berdiameter 6-10 cm, dengan kulit berbenjol dan bersisik, daging buahnya yang berwarna putih, pohon yang meranggas mencapai 8 m tingginya, bentuk daunnya berselang, sederhana, lembing membujur, panjangnya 7-12 cm, dengan enam daun bunga/kelopak nya yang berwarna kuning-hijau berbintik ungu.

Baca :  Resep Cara Membuat Kembang Goyang yang Enak

 

Manfaat Buah Srikaya

Manfaat buah srikaya untuk kesehatan antara lain adalah :

1. mengobati diare,

2. mengobati bisul dan borok,

3. membunuh kutu pada kulit kepala,

4. mengobati cacingan pada anak,

5. mencegah kanker,

6. menjaga kesehatan gigi dan mulut,

7. menyehatkan mata, serta srikaya juga dapat mengobati anemia.

 

Obat Gangguan Pencernaan

Srikaya juga dapat menyembuhkan gangguan pencernaan, caranya adalah : siapkan daun srikaya, cucikan daun srikaya hingga bersih, lalu tumbuk daunnya hingga halus, kemudian campurkan sedikit minyak kelapa, kemudian usapkan pada bagian perut.

Baca :  Berbagai Manfaat Jambu Biji Bagi Kesehatan, Diantaranya Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh

Nah, anda sudah kan apa itu srikaya? Tentunya anda sudah tau, karena sudah dijelaskan diatas tentang pengertiannya serta kandungan dan manfaatnya untuk kesehatan kita. Nah, kalau begitu selamat membaca ya dan semoga bermanfaat bagi anda yang sudah membacanya, terima kasih.